Rabu, 11 November 2009

10 Bangunan Terindah Di Dunia

1. Mezquita de Cordoba, Kordoba, Spanyol


Mezquita atau Masjid C0rdoba adalah katedral yang dahulu kala merupakan sebuah masjid. Penyelesaian pembangunan kompleks katedral membutuhkan waktu lebih dari dua abad. Pilar melengkung dengan warna belang-belang, mosaik yang memesona, dan lajur-lajur yang tak berujung pangkal dan terbuat dari batu akik dan marmer adalah beberapa alasan mengapa kita wajib singgah ke tempat ini.
Spoiler for pic:


2. Hoover Dam, Black Canyon, Sungai Colorado, Amerika Serikat (AS)


Bendungan yang membatasi negara bagian Arizona dan Nevada ini adalah sebuah keajaiban dari arsitektur modern. Bangunan ini terkenal dengan desain art deco-nya yang indah dan menekankan kesederhanaan. Tak hanya penampilan luarnya, bagian dalam bangunan ini pun sangat indah. Pasalnya, lantai berbahan marmer teraso dan bercorak Indian itu sangat sayang untuk dilewatkan.
Spoiler for pic:


3. Shwedagon Pagoda, Yangon, Myanmar


Tradisi menyumbangkan emas untuk pagoda di abad ke-15 silam memang membuahkan hasil yang memuaskan. Dihiasi ribuan berlian dan batu delima, bagian luar mahakarya seni yang satu ini tak mungkin terkalahkan. Terkecuali oleh desain bagian dalamnya dengan langit-langit yang sangat bagus dan hiasan barang peninggalan kuno Buddha.
Spoiler for pic:


4. Majolica House, Wina, Austria


Diskripsi yang tepat untuk gedung yang satu ini adalah aneh, mencolok, dan benar-benar mengagumkan. Diciptakan oleh Otto Wagner, Majolica House adalah salah satu karya agung terbaik dari gerakan seni Art Nouveau.
Spoiler for pic:


5. Opera de Arame, Curitiba, Parana, Brasil


Tak seperti bangunan teater pada umumnya, Opera de Arame dikelilingi oleh tiang-tiang baja dan sangat transparan. Teater ini juga sering menjadi tempat diadakannya beberapa pertunjukan drama penting di negara itu. Meski sangat indah jika dikunjungi siang hari, bangunan ini bahkan lebih spektakuler dengan cahaya lampu-lampunya di malam hari.
Spoiler for pic:


6. 30 St. Mary Axe, London, Inggris


Gedung pencakar langit modern di Kota London, Inggris, ini berbentuk seperti peluru kendali atau mentimun. Disaat sebagian orang mengejek desainnya yang aneh, sebagian lagi terkesima oleh keasliannya. Dengan ukuran tiga kali lebih tinggi dari Air Terjun Niagara, bangunan yang juga disebut The Gherkin ini bukanlah tempat yang tepat bagi mereka yang takut akan ketinggian.
Spoiler for pic:


7. Jantar Mantar, Jaipur, Rajasthan, India


Planetarium dari abad ke-17 ini berperan penting untuk meramalkan peristiwa astronomi maupun meteorologi di daerah tersebut. Lokasi yang paling mengagumkan adalah alat penunjuk waktu dgn bantuan mataharinya atau disebut juga dengan Samrat Yantra.
Spoiler for pic:


8. Golden Pavilion, Kyoto, Pulau Honshu, Jepang


Efek dramatis dari dedaunan berwarna emas di sekitar bangunan ini direfleksikan oleh air kolam yang mengelilingi paviliun. Maka dari itulah kolam ini pantas disebut Kolam Cermin. Meski cukup "cerah", bangunan yang satu ini memberikan suasana yang amat tentram.
Spoiler for pic:


9. Wiblingen Abbey Library, Ulm, Provinsi Baden-Wurttemberg, Jerman


Kemegahan dan kemewahan bangunan bergaya seni Rococo ini berada dalam kategori "Anda harus melihatnya dulu baru bisa percaya". Bahkan para kritikus pun mengakui kekagumannya atas perpustakaan yang tenang namun "semarak" ini.
Spoiler for pic:


10. TWA Flight Center, Bandar Udara John F. Kennedy, Queens, New York, AS


Terminal bandara yang bergaya futuristik karya Eero Saarinen ini sangat rapi dan mengingatkan kita pada film kartun The Jetsons. Tempat ini juga melambangkan gemerlap kemewahan perjalanan udara Amerika masa lampau. TWA Flight Center masuk dalam salah satu lokasi pengambilan film arahan Steven Spielberg berjudul Catch Me if You Can.
Spoiler for pic:

Sabtu, 07 November 2009

10 Kastil termegah di dunia

KASTIL NEUSCHWANSTEIN


Inspirasi Sleeping Beauty Disneyland

Di abad ke 19, kastil ini merupakan tempat masyarakat Bavaria bekerja keras. Letaknya di bukit dekat Hohenschwangau di selatan Bavaria, Jerman. Didirikan oleh Ludwig II dari Bavaria.
Meskipun pengunjung dilarang memotret interiornya, namun kastil ini tetap menjadi tujuan utama turia - turis mancanegara. Sebelumnya Ludwig tidak mengizinkan pengunjung mendatangi kastil ini, tapi setelah kematiannya tahun 1886, bangunan dibuka untuk umum. Hal ini dilakukan untuk membayar sebagian utang Ludwig dalam penyelesaian pembangunannya.
Setiap tahun ada sekitar 1,3 juta pengunjung dengan 6.000 orang per hari di musim panas. Kastil ini juga beberapa kali digunakan sebagai lokasi syuting film dan menjadi inspirasi untuk puri Sleeping Beauty di Taman Disneyland dan Hongkong Disneyland.

KASTIL MALBORK


Terbuat Dari Batu Bata

Ditemukan tahun 1274 selama pemerintahan Prusia, kastil batu bata ini terletak di selatan sungai Nogat. Kastil yang sebelumnya bernama Marienburg ini merupakan markas golongan san. Telah diperluas beberapa kali oleh tuan rumah sesuai jumlah ksatria dan menjadi bangunan gothic terluas di seluruh Eropa.
Kastil ini terdiri dari tiga bagian terpisah , bagian atas, tengan, dan bawah yang dipisahkan parit kering dan menara. Bangunan ini pernah di huni kira - kira 3.000 tentara dengan luas dinding mencapai 210.000 meter persegi, 4 kali lebih besar dari Kastil Windsor.
Perang Dunia II yang terjadi tahun 1945 telah merusak hampir setengah bagian bangunan. Sebuah kebakaran tahun 1959 menyebabkan kerusakan menjadi lebih parah. Katedral utamanya tinggal puing - puing. Kastil ini dibangun kembali tahun 1962.

KASTIL LOWENBURG


Cinderela Abad 20

Kastil yang terletak di Taman Wilhemshole ini disebut juga Kastil Singa. Dibangun oleh LandGrave Wilhem IX dari Hessen Kassel, kastil ini didesain oleh arsitek kerajaan bernama Heinrich Cristoph Jussow yang ahli dan berpengalaman dalam proyek pembangunan bangunan - bangunan di Prancis, Itali, dan Inggris. Ia juga pernah belajar ke Inggris untuk mendalami gaya bangunan Romantis Inggris. Heinrich juga menggambar rancangan Taman Landgrave. Kastil ini juga merupakan bangunan Neo-Gothic pertama di Jerman. Di bagian belakang terdapat banyak ruangan serta jembatan di bagian depan dan sebuah menara.
Kastil Lowenburg merupakan kediaman pribadi Landgrave Wilhem IX. Taman Landgrave yang ada di dalamnya hampir sama dengan Disney World Tokyo. Tak heran bila Kastil Lowenburg disebut juga sebagai Disneland pada zamannya. Sebagai bangunanan pertenagahan pertama yang masih bagus kondisinya, kastil ini menjadi pelopor kastil paling terkenal di dunia yang dijuluki Kastil Cinderella Abad 20.

THE POTALA PALACE


Miliki 200.000 Patung 


The Potala Palace terletak di Lhasa, Tibet. Bangunan ini dinamakan Potala, karena sama dengan Gunung Potala. Kastil ini sejak dahulu sudah menjadi rumah kepala Dalai Lama hingga Dalai Lama ke 14 yang pergi ke Dharamsala, India setelah Invasi dan pemberontakan di tahun 1959. Sekarang kastil tersebut digunakan sebagai museum oleh orang - orang China.
Bangunan ini berukuran panjang 400 meter dan lebar 350 meter, dengan batu - batuan menempel di dinding yang lebarnya antara 3 -5 m. Pondasinya terbuat dari tembaga untuk mencegah kerusakan akibat gempa bumi. Banguna ini memiliki 1.000 kamar, lebih dari 10.000 kuil dan 200.000 patung. Tingginya mencapai 117 meter. Puncaknya disebut Marpo Ri yang berarti bukit merah. Tiga bukit dari Lhasa mewakili Tiga pelindung Tibet, Chokpori, Dewa selatan dari Potalia, jiwa gunung dari Vajrapani, Pongwari dan Marpori, bukit dimana Potala berdiri mewakili Chenresig atau Avalokiteshvara.

MONT SAINT-MICHEL


Di Tengah Pulau 


Bangunan monastik ( milik biara ) bergaya arsitektur Gothic ini didirikan abad ke 13 di tengah tengah pulau berbatu di Normandi bernama Mont Saint-Michel, sekitar satu kilometer dari pesisir utara Prancis di mulut sungai Couesnon dekat Avranches. Dari zaman prasejarah, pulau ini tertutup oleh laut, yang terus mundur membentuk lanskap pesisir dalam waktu jutaan tahun.
Pulau ini awalnya terhubung denagn daratan utama melalui sebuah jembatan tanah yang tertutup saat pasang dan terlihat saat surut. Karena itu Mont saint Michel dijuluki Pulau Pasang. Pada 1879, jembatan tanah tersebut dibangun menjadi sebuah causeway.
Seluruh pulau ini merupakan mili biara gereja. Menurut legenda, Malaikat Michael menampakkan diri kepada St. Aubert, Uskup Avranches, pada 708 dan memerintah dia membangun sebuah gereja di pulau tersebut.

KASTIL MATSUMOTO


Paling Memesona di Jepang

Kastil Matsumoto adalah salah satu kastil terbaik dan paling bersejarah di Jepang, terletak di kota Matsumoto di wilayah Nagano yang dapat ditempuh menggunakan jalan darat dari Tokyo. Kastil ini disempurnakan di akhir abad 16 dengan mempertahankan interior kayu asli dan bebatuan di luarnya. matsumoto adalah adalah kastil daratan karena tidak dibangun di atas bukit atau di tengah-tengah sungai.
Kastil ini dibangun sebagai benteng pertahanan di masa perang. Di tahun 1550 daerah Matsumoto di bawah aturan klan Takeda dan Tokugawa Leyasu. Ketika Toyotomi Hideyoshi memindah Leyasu ke wilayah Kanto, ia menempatkan Ishikawa Norimasa untuk memimpin Matsumoto. Norimasa dan anak-anaknya membangun menara dan beberapa bagian lain dari kastil ini. Kastil Matsumoko juga dikenal dengan sebutan kastil gagak karena dindingnya yang berwarna hitam dan atapnya terlihat seperti sayap burung gagak yang dikepakkan.

KASTIL PREDJAMSKI


Menyatu Dengan Gua 

Kastil Predjamski terletak sepuluh kilometer dari Gua Postojna, Slovenia. Kastil milik kstria perampok Erazem dari Predjama ini berukuran lebih kecil dan rendah dibanding kastil lainnya. Nama Predjanski diambil dari nama desa yang berada di dekat kastil tersebut. Kastil ini dibangun secara bertahap sejak abad ke-13. Bangunan sisi kiri didirikan sekitar abad ke-12, sedangkan bagian kanan tahun 1570.
Sudah lebih dari 700 tahun kastil itu bertengger di tebing setinggi 123 meter tersebut. Bagian yang paling menarik dari bangunan adalah tempat tinggal, kapel dan ruang bawah tanah, termasuk senjata, lukisan minyak, dan pieta yang berasal dari tahun 1420.

PALACIO DA PENA


Istana Tertua Dengan Gaya Romantisme 

Istana Pena National adalah istana tertua yang menginspirasi gaya romantisme Eropa. Kasil ini terletak di Sao Paolo Penferrim, Portugal. Didirikan di atas bukit di kota Sintra dan bila hari cerah istana ini dapat terlihat jelas dari Lisbon, ibukota Portugal. Palacio Da Pena adalah monumen nasional dan merupakan salah satu ekspresi utama abad ke 19 gaya romantisme dunia.
Istana ini konon dibangun setelah adanya penampakan perawan Maria tahun 1943, Kemudian Raja John II menjadikan kastil ini tempat berziarah untuk berziarah sebagai perwujudan janjinya kepada sang istri, Ratu Leonor.
Istana yang masuk dalam daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO dan merupakan salah satu dari tujuh keajaiban di Portugal ini, kerap digunakan untuk upacara negara oleh Presiden Republik Portugal dan acara - acara resmi lainnya. Bangunannya merupakan paduan gaya Neo-Gothic, Neo-Manuelisme, Islamic dan Neo- Renaissance dengan selera eksotik romantis.

KASTIL PRAGUE


Kuno & Terluas di Dunia

Kastil Prague ditemukan pada abad ke - 10 oleh Basilica of Saint George and Basilica of St Vitus. Menurut Guinness Book of Records, kastil ini merupakan salah satu terbesar di dunia. Dengan tinggi 570 meter, panjang dan lebarnya sekitar 130 meter. Kastil ini menggambarkan hampir setiap gaya arsitek di akhir abad milenium.
Hampir semua area Kastil Prague dibuka untuk turis. Sekarang kastil tersebut diajdikan museum, termasuk galeri nasional Bohemian dan pertunjukan seni yang didesikasikan untuk sejarah Czech.
Museum dan lukisan - lukisan yang terdapat di galeri kastil Prague merupaka koleksi Raja Rudolph II. Festival Shakespeare yang diadakan selama musim panas juga pernah berlangsung di pelatarn kastil yang menyimpan
mahlota berlian The Czech ini.

HUNYAD CASTLE


Rumah Drakula

Kastil yang terdapat di Hungaria ini dipercaya masyarakat setempat sebagai tempat dimana Vlad III yang dikenal sebagaidrakula dari Wallachia dipenjara selama 7 tahun. Bangunan ini sebenarnya peninggalan dinasti Hunyadi. Di abad ke-14 Raja Hungaria, Sigismund memberikan kastil tersebut kepada Vlach sebagai uang pesangon. Tahun 1446 dan 1453, kastil ini dipugar oleh cucunya, John Hunyadi.
Kastil yang dibangun dengan gaya Gothic, elemen Baroque dan Renaissance ini mulanya dibangun untuk kebu pertahanan di atas sunagi kecil Zlasti. Seiring berjalannya waktu, kastil yang pernah dijadikan tempat syuting acara televisi paranormal British Most Haunted Live itu, beralih fungsi menjadi pusat pemerintahan.
Bangunan ini telah dimodifikasi dan ditambahkan menara, aula serta ruang tamu. di sayap kastil terdapat Mantle, sebuah lukisan tentang legenda burung gagak bernama Corvinus. Dan di halaman terdapat sumur dengan kedalaman 30 meter.

9 Bangunan Terunik, Tertinggi dan Termegah di Dunia

Terdapat 9 bangunan terunik, tertinggi dan termegah di dunia. Termasuk salah satunya terletak di negara kita, tepatnya berada di ibukota.

1. Aqua - USA

Dibangun di Chicago dan diperkirakan akan selesai pada tahun 2009.

2. Chicago Spire - USA

Akan menjadi salah satu bangunan TERTINGGI di dunia dan diperkirakan akan selesai pada tahun 2010.

3. CCTV Headquarters - China

Salah satu bangunan yg dipersiapkan menjelang Olimpiade Beijing 2008

4. Penang Global City Center - Malaysia

   

Lokasinya akan di bangun di Penang Island dan diperkirakan pembangunannya butuh waktu paling sedikit 15 tahun.

5. Gazprom Headquarters - Russia

Salah satu bangunan raksasa dengan tinggi kurang lebih 300 meter (glass flame) dan akan memantulkan warna kurang lebih 10 kali, tergantung dari posisi matahari pada saat itu. Beberapa penduduk lokal yg kurang senang dengan adanya bangunan tersebut menjulukinya “corn on the cob”.

6. Burj Dubai - Dubai

Diperkirakan tinggi bangunannya sekitar 818 meter dan akan menjadi salah satu bangunan tertinggi di dunia (antenna paling atas bangunan tidak dihitung).

7. Rusia Tower - Rusia

  

Bangunan ini juga akan menjadi salah satu bangunan tertinggi di dunia dan diperkirakan selesai pada tahun 2012 nanti.

8. Reggata Hotel - Jakarta

  

Indonesia pun bakal mempunyai bangunan megah nan unik di Jakarta dengan desain Arsitektur yang agak kontroversial.

9. Residence Antilia - India

Pembangunannya sudah dimulai di India, mirip seperti rak cd dari tumpukan batu yg unik

Kamis, 05 November 2009

Jembatan-Jembatan Unik Di dunia

 

1 Jembatan Oliveira di Brazil: Jembatan kabel bentuk X pertama di dunia



2. Tower Bridge (Britania Raya): Jembatan Victorian Paling Terkenal dan Terindah



3. Jembatan Banpo (Korea Selatan): Jembatan Air Mancur



4. Jembatan Millau (Perancis): Jembatan Tertinggi di Dunia



5. Jembatan Teluk Hangzhou (Cina): Jembatan Lintas Lautan Terpanjang di Dunia



6. Rolling Bridge (Britania Raya): Jembatan yang dapat menggulung sendiri




7. Jembatan Air Magdeburg (Jerman): Jembatan Air Terbesar di Eropa


Rabu, 04 November 2009



Bangunan Unik, Nyentrik, Menarik dari Berbagai Kota di Dunia


1. Kapadokya


Turkey rumah dari ratusan rumah terdiri dari kamar-kamar yang bersambung dan bersama-bersama merupakan sistem tua dari kota bawah tanah berumur lebih dari 2500thn. Area-areanya dipisahkan oleh koridor sempit, penduduk memulai pendudukan di permukaan dan akhirnya pindah ke bawah tanah

2. Pembrokeshire


Wales rumah keluarga jiplak persis rumah The Hobbit LOTR. Dibangun sepenuhnya dari bahan2 alami yg ditemukan disekitar tempat tinggal. Tembok-temboknya dari batu ,lumpur dan air masuk ke rumah karena gravitasi. Jendela dan pipa-pipa diambil dari sampah.

3. Edinburgh,


Scotland mempunyai sejarah panjang dan aneh, plg aneh adalah ttg jembatan yang terkubur dibawah tanah. Setelah jembatan selesai dibangun dan diikuti oleh kematian akhirnya membuat jembatan ini tidak jadi digunakan.

4.Tokyo


Japan adalah pusat misteri melibatkan 7 teka teki termasuk sebuah kota bawah tanah. Ini dimulai ketika peneliti Jepang Shun Akiba menemukan peta tua sistem terowongan Tokyo yang tidak sesuai dengan peta yang ada sekarang. Sejak saat itu dia menemukan 6 kejanggalan dalam peta sejarah dan catatan lain tentang ruang-ruangan tersembunyi.


5. Seattle


Washington’s Pioneer Square district memiliki sejarah unik,se-abad yg lalu mereka meninggikan jalanan sampai 1 tingkat. Banyak orang meninggal jatuh dari jalanan ke trotoar yang belum ditinggikan, akhirnya trotoar tersebut ditinggikan sesuai tinggi jalan.Akhirnya bekas jalanan aslinya tidak terpakai dan baru-baru ini dibuka untuk turis/pengunjung

6. Wieliczka


Poland berdiri diatas tambang garam yg telah beroperasi selama 800 tahun.Tambang itu saat ini dibuka untuk turis dengan kedalaman 1000 feet. Tambang ini pernah dijadikan pabrik pesawat terbang pada saat perang dunia ke 2

7. Xi’an


China sekarag terkenal dengan the Mausoleum of Qinshihuang, kuburan imperial terbesar dalam sejarah Cina. Keajaiban ini dibangun dalam waktu 38 tahun oleh 700,000 pekerja, dan terkenal dengan tentara terracotta yang dikubur bersama Emporer.

8.Denver
 

Colorado mempunyai airport yg besar yg dipercaya mempunyai byk terowongan bwh tanah. Berdasarkan peninggalan-peninggalan yang ditemukan dipercaya terowongan-terowongan tersebut dibangun oleh militer sebagai Masonic Temple.